Pengaruh Work From Home dan Motivasi terhadap Kinerja Pegawai GMIM Kristus Manado
Keywords:
Work From Home, Motivasi, Kinerja PegawaiAbstract
Pentingnya peran Sumber Daya Manusia dalam organisasi adalah bahwa segala potensi sumber daya yang dimiliki manusia yang dapat dimanfaatkan sebagai usaha untuk meraih keberhasilan dalam mencapai tujuan baik secara pribadi, individu maupun di dalam organisasi. Ketika Perusahaan mempunyai strategi untuk bisa lebih meningkatkan serta mempertahankan kinerja pegawai, maka dengan tidak melakukan work from home dan lebih tingkatkan motivasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Work From Home dan Motivasi terhadap Kinerja Pegawai di GMIM Kristus Manado.
Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Populasi dalam penelitian ini yaitu pegawai GMIM Kristus Manado. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 40 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampel jenuh. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan sekunder.
Berdasarkan hasil perhitungan uji t, variabel Work From Home (X1) secara parsial berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap Kinerja Pegawai (Y). Hal ini dapat dapat dilihat bahwa variabel Work From Home memiliki nilai probabilitas lebih dari 0,05 yaitu = 0,116 dan nilai thitung < ttabel yaitu 1,608 < 2,024, sehingga dapat dikatakan bahwa Ha1= Ha ditolak dan Ho diterima. Variabel Motivasi (X2) diketahui secara parsial berpengaruh signifikan dan positif terhadap Kinerja Pegawai (Y). Hal ini dapat dilihat dari tingkat probabilitas kurang dari 0,05, yaitu 0,000 dan nilai thitung > ttabel yaitu 4,731 >2,024 Maka disimpulkan bahwa Ha2= Ha diterima dan Ho ditolak. Hasil uji f, menunjukan nilai Fhitung sebesar 13.813, dengan signifikansi sebesar 0,000. Nilai signifikansi tersebut kurang dari 0.05 dan nilai Fhitung lebih dari Ftabel yaitu 13.813>3,24. Hal tersebut menunjukkan bahwa 64 variabel independen secara simultan berpengaruh terhadap variabel dependen. Maka dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima, yang berarti bahwa variabel Work From Home (X1) dan Motivasi (X2) secara simultan berpengaruh terhadap Kinerja Pegawai (Y).
Dengan demikian kesimpulan yang bisa di dapat bahwa, Work From Home dan Motivasi berpengaruh secara simultan terhadap Kinerja Pegawai di GMIM Kristus Manado. Dan disarankan agar mempertimbangkan dan memantau akan pelaksaan Work From Home dan Motivasi agar bisa menghasilkan kinerja yang baik untuk mencapai tujuan dan keberhasilan bersama.
